Bertandang Ke Wembley, Kroasia Tanpa Rakitic

Bertandang Ke Wembley, Kroasia Tanpa Rakitic

Laga krusial di Grup 4 UEFA Nations League akan mempertemukan tuan rumah Inggris menghadapi Kroasia di Wembley Stadium Minggu malam WIB. Kemenangan menjadi harga mati bagi kedua tim jika ingin lolos ke babak semifinal dengan mewakili grup 4.

Jelang pertandingan tersebut, beban berat harus dipikul oleh Kroasi karena selain harus tampil di markas lawan, mereka juga dipastikan tidak akan tampil dengan kekuatan terbaik setelah gelandang andalan mereka, Ivan Rakitic dipastikan absen karena dibekap cedera. Cedera Rakitic didapatkan dalam pertandingan sebelumnya melawan Spanyol dan hal itu langsung disampaikan oleh sang pelatih, Zlatco Dalic.

“Rakitic akan kembali ke Barcelona. Ia mendapatkan cedera serius. Anda tahu bahwa saya tidak suka mengambil resiko terkait kebugaran pemain. Jika ada keraguan cedera akan semakin bertambah serius, maka kami akan membiarkan pemain tersebut untuk istirahat,” ucap Dalic.

“kami hanya ingin tampil dengan pemain yang benar-benar fit dan Rakitic saat ini tidak berada dalam kondisi 100 persen. Jadi, sangat disayangkan bahwa kami akan tampil tanpa dirinya,” tambahnya.

Seusai membantu Kroasia meraih kemenangan atas Spanyol, Rakitic mendapat masalah di bagian paha belakangnya. Meski belum menjalani pemeriksaan menyeluruh terkait cedera tersebut, namun dikhawatirkan bahwa kondiri Rakitic akan semakin memburuk jika dirinya tetap dipaksakan untuk bermain menghadapi Inggris hari Minggu nanti.

Saat ini Dalic tengah fokus untuk mencari pengganti yang sepadan untuk mengisi posisi dari Rakitic tersebut. Skuat Kroasia sejatinya masih memiliki beberapa nama yang siap diduetkan untuk menggalang lini tengah yang tangguh bersama dengan Luka Modric yakni Mateo Kovacic, Milan Badelj hingga Josip Brekalo.