Arsip Tag: Hazard

Hazard Terancam Absen Lawan Manchester City

Hazard Terancam Absen Lawan Manchester City

Pertandingan Real Madrid di pekan ke-25 nampaknya memberikan sebuah pukulan yang cukup besar untuk pelatih Zinedine Zidane. Kekalahan di markas Levante tersebut membuat Real Madrid harus turun peringkat diposisi kedua setelah disalip oleh rival sejati mereka yakni Barcelona. Bertandang ke markas lawan tidak membuat penampilan dari Real Madrid menurun namun kegagalan untuk mencuri kemenangan harus ditelan oleh pasukan Zinedine Zidane.

Tampil secara dominan disepanjang pertandingan membuat Real Madrid kecolongan di menit ke-79 lewat sebuah gol tunggal yang dicetak oleh Morales. Kekalahan yang cukup memalukan tersebut sepert terlengkapi dengan cedera yang dialami oleh Hazard. Hazard merupakan salah satu pilar penting yang dimiliki oleh Real Madrid hampir disemua pertandingan. Pada tengah pekan depan Real Madrid bahkan harus menjalani pertandingan berat melawan Manchester City di leg pertama Liga Champions untuk putaran babak 16 besar.

Kehilangan Hazard dalam pertandingan penting tersebut tentunya merupakan sebuah kerugian yang amat besar untuk Real Madrid. Pelatih Zinedine Zidane bahkan ragu untuk bisa memainkan Hazard dalam pertandingan melawan Manchester City tersebut. Zinedine Zidane mungkin harus membuat strategi lain untuk bisa memenangkan pertandingan melawan Manchester City nantinya. Dalam pertandingan La Liga Spanyol sendiri posisi dari Real Madrid juga masih ketat dalam perebutan peringkat pertama dengan Barcelona yang hanya mempunyai jarak dua poin saja.

Permainan yang buruk dan tidak konsisten dapat membuat Real Madrid terperosok kembali seperti yang terjadi pada musim lalu setelah di tinggalkan oleh pelatih Zinedine Zidane dan juga Cristiano Ronaldo. Zinedine Zidane menekankan bahwa anak asuhnya tersebut harus meningkatkan level dan tempo permainan jika ingin mendapatkan gelar juara yang banyak untuk musim ini.

Kegagalan untuk membawa Real Madrid menjadi juara dimusim ini mungkin akan menjadi catatan jelek yang dimiliki oleh Zinedine Zidane setelah sebelumnya berhasil membawa Real Madrid untuk menjadi juara bertahan di Liga Champions dan juga La Liga Spanyol. Dipihak Barcelona sendiri terlihat bahwa kemenangan bagus melawan Eibar membuat posisi Barcelona naik ke peringkat pertama. Kemenangan telak 5-0 atas Eibar tersebut membuat Barcelona semakin percaya diri untuk menjadi juara dalam La Liga Spanyol untuk musim ini.